Sebenarnya semua wanita itu kuat jauh dari kata lemah yang biasa disandangkan para pria pada kita kaum hawa, kita lebih kuat dari apa yang kalian bayangkan wahai para pria. Bagaimana tidak, kita ditakdirkan untuk mampu menahan rasa sakit setiap bulannya dan dititipi sebuah rahim yang akan menjadi tempat berkembang buah hati kita kelak merasakan pertaruhan nyawa dengan rasa sakit yang luar biasa saat melahirkan. Jangan ditanya seberapa sakitnya itu, diibaratkan seperti 11 tulang dipatahkan secara bersamaan ah sudah terbayang sakitnya.
Rasanya aku juga harus kuat sebagaimana wanita yang memang harus kuat, terlebih arti namaku adalah wanita perkasa sepertinya betul nama adalah doa. Sewaktu dilahirkan, aku mengalami kondisi menguning sehingga aku harus menjalani awal hidupku di inkubator, aku berjuang bersama dengan bayi laki-laki saat itu kita berdua berjuang untuk sembuh, sayangnya ia menyerah saat itu dan dinyatakan meninggal dunia, aku begitu merinding saat diceritakan oleh almarhum nenekku. Perawat disana bilang bahwa memang bayi perempuan jauh lebih kuat daripada laki-laki apakah memang benar begitu?
Sebagaimana nama adalah doa akupun merasakan sepertinya benar adanya, dengan segala masalah yang aku alamin selama 21 tahun hidup di dunia jika dipikir-pikir kalau orang lain yg menangungnya mungkin tidak akan sanggup. Allah tau mana hambanya yang kuat dan memberikan masalah karna Allah tau aku bisa melewati semuanya.
Semua masalah di dunia ini akan terasa indah jika kita mengingat Allah, hati akan jauh lebih tenang kita bisa menikmati waktu bersama Allah dan memohon doa dengan penuh khusuk. Semoga kamu selalu kuat ya! ❤
0 Komentar